Course categories
Skip available courses
Available courses

Pendidikan Agama Hindu
Matakuliah Pendidikan Agama Hindu

Semester Ganjil 2025/2026
Mata Kuliah Darsana ini muncu pada Semester Ganjil setiap tahunya.
KATA PENGANTAR
Om Swastiastu,
Pertama-tama saya ingin mengucapkan selamat dan penghargaan yang setulus-tulusnya, baik secara pribadi maupun sebagai Wakil Ketua I Bidang Akademik dan Pengembangan Lembaga Sekolah Tinggi Agama Hindu (STAH) Lampung kepada penulis (Suyono,S.Ag.,M.SI) yang telah menyusun dan menerbitkan buku ajar dengan judul “DARSANA”. Semoga karya ini sebagai awal yang baik dan bisa membangun tradisi akademik khususnya di Program Studi Pendidikan Agama Hindu Jurusan Pendidikan Agama pada STAH Lampung.
Kita berharap buku ini memberi beberapa manfaat: 1) membantu mahasiswa dalam melaksanakan kurikulum karena disusun berdasarkan kurikulum yang berlaku; 2) menjadi pegangan dosen dalam menentukan metode pengajaran; 3) memberi kesempatan bagi mahasiswa untuk mengulangi pelajaran atau mempelajari materi yang baru; 4) Memberikan pengetahuan bagi mahasiswa maupun dosen; 5) Menjadi penambah nilai angka kredit untuk mempermudah kenaikan pangkat dan golongan bagi dosen;
Maka atas dasar itu saya mengapresiasi dengan terbitnya buku ajar yang berjudul Darsana. Semoga tidak hanya memberi manfaat kepada penulisnya saja, tetapi juga untuk untuk menambah gairah dalam membangun iklim akademik di lingkungan STAH Lampung.
Buku Darsana Agama ini membahas peristiwa dan permasalahan dalam agama secara mendalam. Banyak teori yang berkembang dalam Darsana terangkum dalam buku ini. Studi yang dijadikan acuan berskala internasional yang dapat dijadikan referensi bagi para peneliti agar dapat mengembangkan ilmunya di dalam negeri. Dengan demikian, buku ini dapat dijadikan referensi untuk mengisi kekurangan dan menjawab berbagai permasalahan yang terjadi selama ini dalam agama, baik skala lokal, nasional, maupun internasional.
Sekali lagi saya berharap dengan terbitnya buku ini bisa memberikan pembelajaran dan pencerahan bagi dunia akademik dan masyarakat yang senantiasa dinamis. Semoga bermanfaat.
Om Shanti Shanti Shanti Om